Pages

Jumat, 29 Mei 2015

10 Tips Menjadi Pemasar Yang Baik

Gimana Sih Cara Menjadi Pemasar yang Baik ??
Pasti Susah Banget Dong ?
 
Singkirkan Pertanyaan - Pertanyaan Itu Mulai Dari Sekarang
Karena Kali ini Saya Akan Membahas 
10 Tips Cerdas Marketing Ala Veronica Ratna Ningrum :D
 
Siapa Tuh Veronica Ratna Ningrum ?
Veronica Ratna Ningrum, adalah seorang ahli marketing sekaligus konsultan marketing.
 
Itu Cuma Sekilas Tentang Veronica Ratna Ningrum.. Untuk Lebih Detail Kalian Bisa Cek Di Mbah Google :p 
 
Tanpa Basa Basi lagi, Nih Tipsnya :D Cekidrottttt
 
Berikut adalah 10 tips cerdas marketing ala Veronica Ratna Ningrum:
  1. Jadilah MATA-MATA. Seorang pelaku marketing harus mengetahui kondisi dan kebutuhan pasar, maka jadilah mata-mata di pasar Anda. Menurut Veronica, kebutuhan pasar menjadi penuntun kesuksesan marketing Anda. Jika seorang pelakumarketing tidak memedulikan kebutuhan pasar, maka sama dengan mencari kepuasan pada diri sendiri, tidak akan membawa keuntungan buat usahanya.
  2. Perlakukan CUSTOMER sebagai RAJA. Tampaknya seperti sebuah slogan kuno. Namun menurut Veronica, customer-lah yang akan menentukan kesuksesan sebuah usaha. Bisa dibayangkan ketika seorang customer kecewa dengan pelayanan kita, kemudian menyampaikan kekecewaaannya kepada khalayak, maka citra perusahaan akan jatuh. Belum lagi kehilangan pelanggan, akan menjadi masalah yang serius bagi kelangsungan sebuah bisnis.
  3. Jadilah EKSEKUTOR. Menurut Veronica, seorang pelaku marketing harus mampu menjadi eksekutor. Eksekutor tidak sekedar membuat sebuah keputusan, melainkan melakukan sebuah analisis mengenai suatu keputusan yang akan dilakukan.
  4. Pertajam INTUISI. Pelaku marketing harus memiliki ketajaman intuisi. Dengan ketajaman intuisi, seorang pelaku marketing tahu bagaimana akan berbuat, bagaimana melakukan sebuah program agar bisa sukses, dan bagaimana memuaskan klien.
  5. Lakukan SURVEI PASAR. Survei pasar menjadi salah satu bagian paling penting dalam dunia marketing. Dalam melakukan survey pasar, sertakan pula survey tentang tingkat kepuasan konsumen, pendapat konsumen mengenai produk kita, pendapat konsumen mengenai kualitas layanan dari perusahaan kita. Semua itu bermanfaat sebagai bahan evaluasi marketing serta untuk mencari formula terbaik guna membidik pasar yang potensial.
  6. Lakukan SURVEI KOMPETITOR. Terkadang seorang pemilik usaha lupa bahwa di luar usaha yang diciptakannya, terdapat kompetitor atau pesaing. Dengan melakukan survey, kita dapat menciptakan keunikan atau kelebihan bisnis kita agar tampil berbeda dari pesaing. Menerapkan harga yang bersaing, menaikkan sisi nilai tambah produk, atau memperbaiki kemasan, adalah beberapa trik untuk menciptakan keunikan produk serta menjaring minat konsumen.
  7. Ciptakan PEMASAR BAYANGAN. Di dalam dunia marketing, ini dikenal dengan istilah Ghost Marketing. Pemasar bayangan ini akan mempromosikan kehadiran produk kita secara tidak langsung, dan menciptakan kesan positif dari produk tersebut, sehingga massa mengenali produk kita.
  8. Telurkan INOVASI. Lakukan dan buatlah selalu inovasi pemasaran. Inovasi dalam strategi pemasaran sangat menunjang kesuksesan bisnis.
  9. Jadikan mereka KONSUMEN LOYAL. Memelihara customer seperti raja dengan cara mendengarkan pendapat mereka, menyediakan solusi bagi kebutuhannya, dan senantiasa memberikan layanan terbaik. Dengan cara tersebut, customer akan betah dan tidak akan berpindah ke lain hati.
  10. Berikan EVALUASI. Jika Anda bekerja dalam tim, maka berikanlah masukan kepada tim produksi atau penyedia barang dan jasa, agar kualitas produk yang dijual dapat terus meningkat.

dan Itulah 10 tips cerdas dari Veronica Ratna Ningrum, Tips Tersebut membuat saya semakin paham atas konsep marketing yang benar dan benar-benar menjual. Semoga anda pun setuju dengan saya dan marilah kita segera merancang diri kira sebagai marketing yang handal untuk memasarkan talenta yang kita miliki sehingga orang dengan senang hati untuk bekerja sama dengan kita.

Contact Me :
hansenzz95@gmail.com / 7DD86BC3

0 komentar:

Posting Komentar